Selasa, 18 Oktober 2011

Jangan Sekedar Bergaya, Inilah Bahaya Tindik Lidah

Jangan Sekedar Bergaya, Inilah Bahaya Tindik Lidah
Sebagian orang cenderung untuk mengikuti tren yang sedang berkembang di sekitarnya. Salah satu tren yang sedang In sekarang ini adalah tindik lidah. Namun sebelun memutuskan untuk melakukannya, ada baiknya untuk mengetahui dulu bahaya yang tersembunyi di dalamnya.
Drg. Martha Mozartha sebagaimana dilansir di situs klik dokter.com mengemukakan masalah yang paling umum terjadi setelah tindik lidah adalah pendarahan berlabihan. Selain itu juga dapat menyebabkan infeksi, gangguan bicara, masalah pada pernafasan dan bahkan dapat menyebabkan patahnya gigi geligi.
Tindik pada lidah lebih berpotensi untuk terjadi infeksi dibandingkan tempat lainnya yang lazim ditindik, mengingat letaknya yang berdekatan dengan saluran pernafasan dan mengandung banyak pembuluh darah. Jika terjadi infeksi pada lidah maupun dasar mulut (daerah di bawah lidah), dapat menyebabkan pembengkakan pada lidah yang berujung pada kesulitan bernafas.
Tindik lidah juga kerap menimbulkan infeksi, karena banyaknya bakteri di dalam rongga mulut. Terlebih lagi jika peralatan/perhiasan yang digunakan pada saat penindikan tidak steril, maka resiko terjadi infeksi meningkat, bahkan tidak menutup kemungkinan terjangkit HIV jika sebelumnya peralatan tindik digunakan oleh penderita HIV dan tidak disterilisasi.
Berbagai penelitian yang melibatkan pengguna tindik lidah menemukan bahwa benturan/gesekan yang terus menerus dalam jangka panjang antara perhiasan dengan gigi dapat menyebabkan gigi retak bahkan patah,serta kerusakan pada gusi dibagian dalam gigi (yang menghadap lidah) dan tulang penyangga gigi.
Menyangkut kebersihan mulut, kotoran dapat terkumpul disekitar perhiasan yang ditindik ke lidah dan menjadi tempat perkembangbiakan bakteri. Fatalnya bakteri masuk kedalam aliran darah dan menginfeksi organ vital seperti jantung.

MHS/klikdokter.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar